Jaminan Ketenangan Super Warranty 7 Tahun/150.000 km dari DFSK Glory 580
1 year ago
Jakarta, 28 April 2018 – Salah satu alasan City SUV 7-penumpang DFSK Glory 580 yang hadir di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018, pada 19 – 29 April 2018 menjadi pusat perhatian pengunjung adalah berkat tawaran Super Warranty 7 tahun/150.000 km yang diberikan. Jaminan masa garansi, cakupan garansi, dan nilai garansi hingga 7 tahun atau pemakaian 150.000 km yang diberikan DFSK Indonesia ini sekaligus menciptakan standar tertinggi bagi industri otomotif Indonesia.
Super Warranty 7 Tahun/150.000 km
“Agar konsumen di Indonesia dapat memiliki Glory 580 tanpa kekhawatiran, kami memperkenalkan program Super Warranty 7 tahun/150.000 km. Ini merupakan komitmen DFSK pada kualitas Glory 580. Tak hanya itu, kami memastikan untuk memberikan produk dan layanan yang dapat diandalkan dan terpercaya bagi para pelanggan, melindungi mereka sepanjang perjalanan dan menghilangkan semua kekhawatiran,” ujar Franz Wang, Deputy Managing Director PT Sokonindo Automobile, Agen Pemegang Merek DFSK di Indonesia.
Lalu sejauh mana jaminan Super Warranty 7 tahun/150.000 km yang ditawarkan oleh DFSK Indonesia bagi konsumen yang meminang Glory 580? “Pada prinsipnya kami menjamin hampir seluruh bagian pada kendaraan, mulai komponen utama bodi, mesin dan transmisinya,” ujar Major Qin Marketing Deputy Director Sales Centre PT Sokonindo Automobile.
Tambahan Warranty yang Luar Biasa
Tak hanya itu, Major juga menambahkan bahwa komponen utama chassis, elektrikal dan beberapa bagian aksesoris pun bahkan dijamin selama 7 tahun atau 150.000 km. “Komponen seperti panel interior, dashboard, sunvisor, grille, logo, handle pintu hingga tempat duduk dan aksesoris juga kami jamin,” tambahnya.
Super Warranty ini tak hanya menjadikan konsumen tenang dalam mengendarai Glory 580, namun juga jaminan dalam nilai jual kembali Glory 580. Dengan masa jaminan hingga 7 tahun, jika pemilik Glory 580 menjual mobilnya sebelum 7 tahun, maka super warranty ini dapat diteruskan oleh pemilik Glory 580 selanjutnya. “Hal Ini memberikan jaminan yang sama bagi pemilik mobil kedua, sekaligus dapat memberikan lebih dari 10% peningkatan nilai jual mobil bagi pemilik mobil pertama,” ujar Franz.
Selama IIMS 2018, pengunjung dapat mengetahui lebih jauh mengenai kualitas DFSK Glory 580 dengan mencoba empat unit DFSK Glory 580 yang tersedia di area Test Drive di bagian outdoor. Dalam periode 19 – 29 April 2018 ini, pembeli DFSK Glory 580 juga bisa mendapatkan cash back Rp 15 juta hanya dengan memberikan booking fee Rp 5 juta.
***
Tentang PT. SOKONINDO AUTOMOBILE
PT SOKONINDO AUTOMOBILE merupakan perusahaan di bidang manufaktur otomotif yang merupakan kerjasama (joint venture) antara Sokon Group Company Limited asal Hongkong dengan PT Kaisar Motorindo Industri asal Indonesia. Sebelumnya, Sokon Group telah memiliki kerjasama dengan Dongfeng Motor Corporation yang merupakan perusahaan otomotif milik pemerintah China dan memasarkan produk bermerek DFSK di pasar global.
Di Indonesia, PT Sokonindo Automobile juga menjadi Agen Pemegang Merek (APM) mobil penumpang DFSK dan memasarkan 7-seater City SUV, DFSK Glory 580. Produk yang diproduksi di pabrik modern dengan prinsip Industry 4.0, di Cikande, Serang, Banten ini menjadi yang pertama di Indonesia yang menawarkan super warranty 7 tahun/150.000 km. Di masa mendatang pabrik Sokonindo akan terus memperkenalkan model SUV yang menarik tak hanya ke pasar Indonesia, namun juga diekspor ke pasar Asia Tenggara dan pasar global lainnya.
Dongfeng Punya SUV Baru, Penerus DFSK Glory 580
Pabrikan otomotif asal Cina secara pelan tapi pasti mulai meraih kepercayaan dari masyarakat Indonesia. Tengok saja Wuling yang mulai terlihat di jalanan, selain itu SUV DFSK Glory 580 cukup menarik perhatian saat IIMS 2018 lalu.
Selain Glory 580, Dongfeng Sokon memiliki produk lainnya. Salah satunya adalah DFSK Glory 560 dikenalkan dalam IIMS 2019. Lantas apakah SUV ini juga akan meluncur di pasaran Indonesia? Mari kita ulas untuk DFSK Glory 560.
Informasi Terkini DFSK Glory 560
DFSK Glory 560 sudah lebih dulu diperkenalkan ke kalangan media beberapa waktu yang lalu. Saat itu, DFSK menjanjikan harganya akan sangat menarik. Dan ternyata bukan omong kosong. SUV entry level pabrikan Cina ini dihargai mulai dari Rp 189 juta hingga Rp 239 juta, diumumkandi Telkomsel IIMS 2019. Dan melihat gelagat banyak yang antri untuk mencoba (test drive) di event tersebut sah saja kalau DFSK merasa optimis mobilnya bakal diserap dengan baik.
Glory 560 tersedia dalam lima varian dan dua pilihan mesin yaitu 1,5 liter turbo dan 1,8 liter normally aspirated. Transmisinya juga tersedia dua opsi, manual dan CVT.
Menurut DFSK, mobil rakitan Cikande, Banten ini akan menyasar mereka yang aktif dan suka tantangan. Fiturnya cukup lengkap. Mulai dari rem dengan ABS, rem tangan elektrik, fitur bantu bergerak di tanjakan (HHC/Hill Hold Control) hingga kendali traksi, airbag, dan sebagainya. Fitur multimedia juga terlihat lengkap. DFSK GLory 560 sudah bisa dipesan di dealer terdekat.
Untuk update live, berita, foto eksklusif, promo, video peluncuran dan lainnya silahkan kunjungi kami di GIIAS 2019
DFSK memberikan PROMO DP/CICILAN ringan di PRJ 2019
JAKARTA – DFSK hadir di ajang Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair 2019 dengan
sejumlah promo seperti DP ringan hingga cashback jutaan rupiah.
Pelanggan DFSK Glory 580 bisa mendapatkan cashback mulai dari Rp 10 jutaan, DP atau CICILAN ringan atau Bunga mulai 0% hingga gratis servis dan biaya jasa selama 2
tahun. Sementara untuk pelanggan Super Cab, mereka berhak untuk
mendapatkan cashback mulai dari Rp 15 juta, DP dan Bunga ringan mulai 0 %
hingga gratis servis selama 2 tahun.
Sedangkan model terbaru mereka, DFSK Glory 560 juga disiapkan program khusus. Selama periode booking
konsumen akan mendapatk voucher BBM setiap harinya sebesar Rp. 100 ribu
dengan syarat dan ketentuan berlaku. DFSK juga memberikan kemudahan berupa program leasing bunga 0% oleh Mandiri
Tunas Finance dan Maybank Finance, dan DP 0% oleh Mega Auto Finance.
“Kami
melihat Jakarta Fair 2019 merupakan ajang yang sangat tepat untuk lebih
mendekatkan merek DFSK kepada masyarakat Indonesia,” ungkap Permata
Islam, Marketing General Manager PT Sokonindo Automobile.
Jakarta
Fair merupakan salah satu pameran terbesar yang ada dengan jumlah
pengunjung mencapai 6,7 juta orang pengunjung dan nilai transaksi
mencapai Rp 7,3 triliun di tahun 2018. Perlu digaris bawahi bahwa
penyumbang nilai transaksi terbesar pameran multi produk ini disokong
dari sektor otomotif, sehingga dirasa acara ini sangat tepat bagi DFSK
untuk line up andalannya.
Untuk info lebih lanjut bisa whatshapp ke:
Iman (sales consultant DFSK)
imandfsk@gmail.com
Deiler Pusat Pondok Indah
Alamat : RT.6/RW.9, Kby. Lama Sel., Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12240